Berbagai Macam Tumbuhan Yang Bisa menghilangkan Jerawat Secara Permanen Ampuh

sumber | berita-terhangat.blogspot.com






Khusus bagi jerawat yang tidak terlalu parah, maka ada beberapa macam jenis tumbuhan yang bisa dimanafaatkan untuk mengatasinya. Adapun beberapa macam tumbuhan yang bisa menghilangkan jerawa tersebut bisa Anda simak melalui tulisan berikut:


1. Mentimun

Mentimun merupakan buah yang sering dimakan mentah atau dijadikan sebagai sayur. Tetapi selain menjadi bahan makanan, mentimun juga bisa digunakan untuk mengobati jerawat. Adapun cara menjadikan mentimun menjadi obat jerawat bisa dilakukan dengan memilih buah mentimun yang paling muda, kemudian cuci hingga bersih, lalu dipotong-potong, kemudian secara perlahan-lahan digosokkan di bagian wajah yang berjerawat.

2. Temulawak
Temulawak juga bisa digunakan sebagai obat jerawat yang terbukti manjur. Bila ingin wajah tidak ternodai jerawat, ambil satu jari rimpang temulawak, cuci bersih dan potong-potong. Rebus dengan air bersih sebanyak 4 gelas lalu biarkan mendidih hingga tinggal separuhnya. Setelah dingin, dapat disaring dan diminum (dapat ditambahkan madu). Minumlah dua kali sehari dan sekali minum sebanyak satu gelas.

3. Jeruk Nipis
Jeruk nipis juga bisa dipergunakan sebagai obat jerawat. Penggunaan jeruk nipis bisa dilakukan dengan cara memilih jeruk nipis yang sudah tua lalu potong-potong sama rata. Gosokkan pada wajah yang berjerawat, sekitar 2-3 kali sehari. Atau dengan ramuan tradisional yaitu Sediakan 20 kuntum bunga melati, 2 jari asam jawa (bahasa jawa : asam kawak), 1 buah jeruk nipis. Caranya, bunga melati, asam jawa dan belerang dicuci bersih lalu ditumbuk halus. Remas-remas dengan air jeruk nipis. Kemudian gosok perlahan-lahan pada wajah yang berjerawat.

4. Tomat
Untuk mengusir jerawat, pilih tomat yang sudah masak, kemudian potong-potong sama rata, setelah itu langsung dipakai untuk menggosok wajah berjerawat. Jika tekun membiasakan diri memakai buah tomat, wajah mbak anti dijamin bakal kembali berseri-seri, bebas dari jerawat.


Semoga Bermanfaat :)

0 komentar:

Posting Komentar