Mengenal Power Supply Komputer AT dan ATX



Kali ini Komputer rifai akan membahas salah satu komponen yang terpenting dalam sebuah cpu komputer ia tugasnya sebagai penyuplai listrik ke komponen-komponen cpu. ada yang tau nggak apa sih komponoen yang komputer-rifai maksud ?? ya benar Power supply . yuk kita langsung bahas ajah .

Power Supply adalah Perangkat Komputer yang bertugas untuk memberikan daya pada setiap perangkat komputer yang lain. sekilas keberadaan power supply dalam sebuah PC hanyalah komponen tambahan, terlihat begitu banyak pembahasan di dunia maya tentang power supply masih sangat sedikit,
namun jika di perhatikan secara keseluruhan sistem komputer, power supply adalah komponen yang sangat menentukan dalam kelangsungan kerja PC, karena jelas, tanpa adanya power supply yang bekerja dengan baik akan mempengaruhi kinerja hardware komputer yang lain.
Power supply juga merupakan perangkat yang berfungsi untuk mengubah arus listri dari AC ( arus Bolak balik ) ke DC ( Arus searah ), karena setiap komponen perangkat keras komputer hanya dapat menerima arus listrik DC ( bersifat searah ).

Power supply dilengkapi dengan kabel arus DC dengan bermacam - macam jenis konektor yang tujuanya untuk mempermudah pendistribusian arus pada setiap komponen hardware komputer, konektor arus yang dimiliki antara lain :
  1. Konektor 20/24 pin ATX Motherboard ( memberikan daya yang utama pada motherboard )
  2. Konektor 4 pin peripheral power (memberikan daya pada Hardisk jenis IDE, CD-ROM dan terkadang untuk FAN tambahan / Kipas)
  3. Konektor 4/8 pin 12V (memberikan daya pada motherboard server)
  4. Konektor 6-pin PCIe  (mengalirkan arus kartu grafis jenis PCIe)
  5. Konektor floppy (memberikan daya pada floppydisk drive)
  6. Konektor SATA (memberikan daya untuk HardDisk dan CD-Room jenis SATA)
Untuk jenis Power supply sendiri ada 2 yaitu AT dan ATX :


  • Power Supply jenis AT ( Advanced Technology )
Adalah Power supply yang memiliki kabel power yang dihubungkan ke motherboard terpisah menjadi dua konektor power (P8 dan P9). ciri dari Power Supply jenis ini adalah saat mematikan komputer, tidak cukup hanya dengan menjalankan system shutdown, namun kita harus menekan tombol power setelah system shutdown berjalan. Power supply ini digunakan sampai pada era komputer pentium 2
  • Power Supply jenis ATX ( Advanced Technology Extended )
Adalah power supply yang menggunakan 20/24 Pin kabel main power untuk motherboard. jenis ini adalah teknologi power supply terbaru saat ini. dimana sistem yang digunakan akan langsung menghentikan komputer hanya lewat system shutdown tanpa harus menekan tombol Power untuk mematikan-nya.
 
gimanah dengan pembahasanya ?? jadi paham kan apa itu power supply AT dan power supply ATX !!
semoga pembahasaan dadri komputer rifai bermanfaat yahh ...

Ohh iyah komputer-rifai lupa komputer-rifai punya nih Ebook lengkapnya yang membahas Power Supply jadi agan semua bisa belajar lebih dalam dan bahkan bisa servis sendiri power supply komputernya masaing-masaing , klik disini untuk DOWNLOAD EBOOKNYA !!

sumber : http://komp-rakitan.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar